Disikusi Tentang Management Projek Bersama Mbah Suro Dhemit

Assalamu'alaikum WR.WB. Kita lanjut ke step selanjutnya dalam menjadi Orang IT yang Profesional. Yaitu membahas Manajemen Proyek.
A. PENGERTIAN
Manajemen Proyek adalah Berasal dari 2 kata yaitu "Manage" dan "Proyek". Manage adalah mengelola dan Proyek adalah rangkaian kegiatan yang dilakukan dengan waktu yang telah ditentukan dan mampu mencapai hasil / sasaran yang jelas. Jadi Manajemen proyek adalah Pengelolaan Dari rangkaian kegiatan yangdilakukan dengan waktu yang telah ditentukan dan mampu mencapai sasaran yang jelas.

B. PRINSIP UMUM MANAJEMEN PROYEK
Dibagi menjadi 4 bagian :
  • Planning
  • Organizing 
  • Actuating
  • Controling
C. PENJELASAN
  • PLANNING
Planning dalam bahasa inggris berarti PERENCANAAN. Awal dari Manajemen proyek (lihat di atas) itu adalah PERENCANAAN yang baik. Atau lebih jelasnya adalah proses yang secara sistematis mempersiapkan kegiatan guna mencapai tujuan dan sasaran tertentu (jelas).

Pada proses planning perlu diketahui hal-hal sebagai berikut :
  • Permasalahan yang terkait dengan tujuan dan sumber daya yang tersedia.
  • Cara mencapai tujuan dan sasaran dengan memperhatikan sumber daya yang tersedia.
  • Penerjemahan rencana kedalam program-program kegiatan yang kongkrit.
  • Penetapan jangka waktu yang dapat disediakan guna mencapai tujuan dan sasaran.

  • ORGANIZING
Organizing ini berarti pengorganisasian. Maksudnya ini bukan pembentukan OSIS dan sebagainya. Melainkan membuat Struktur organisasi dalam kerja. Jadi ada yang memerintah dan diperintah. Dan pengorganisasian dimaksudkan sebagai pengaturan atas suatu kegiatan yang dilakukan oleh sekelompok orang, dipimpin oleh pimpinan kelompok dalam suatu wadah organisasi.

Dalam proses manajemen, organisasi berfungsi untuk :
  • menjamin terpeliharanya koordinasi dengan baik.
  • membantu pimpinannya dalam menggerakkan fungsi-fungsi manajemen.
  • mempersatukan pemikiran dari satuan organisasi yang lebih kecil yang berada di dalam kordinasinya.
Dalam fungsi organizing, koordinasi merupakan mekanisme hubungan struktural maupun fungsional yang secara konsisten harus dijalankan. Koordinasi dapat dilakukan melalui mekanisme :
  • koordinasi vertikal (menggambarkan fungsi komando), Koordinasi antara Karyawan dengan atasan / supervisor.
  • koordinasi horizontal (menggambarkan interaksi satu level), Koordinasi antara karyawan dengan karyawan : dan
  • koordinasi diagonal (menggambarkan interaksi berbeda level tapi di luar fungsi komando) Koordinasi antara karyawan / petugas dari perusahaan dengan client.

  • ACTUATING  
Actuating berarti penggerakan. Maksudnya adalah Ada yang mengejak kepada yang lain untuk bergerak sehingga tercapainya sasaran yang jelas sesuai dengan planning nya

Berikut ini beberapa metoda mensukseskan “actuating” yang
dikemukakan oleh George R. Terry, yaitu:
  • Hargailah seseorang apapun tugasnya sehingga ia merasa keberadaannya di dalam kelompok atau organisasi menjadi penting.
  • Instruksi yang dikeluarkan seorang pimpinan harus dibuat dengan mempertimbangkan adanya perbedaan individual dari pegawainya,
  • hingga dapat dilaksanakan dengan tepat oleh pegawainya.Perlu ada pedoman kerja yang jelas, singkat, mudah difahami dan dilaksanakan oleh pegawainya.

  • CONTROLLING
Controlling berarti Mengontrol. Maksudnya itu adalah sebagai kegiatan guna menjamin pekerjaan yang telah dilaksanakan sesuai dengan rencana. Gampangannya kita melakukan EVALUASI ketika kita telah melakukan ke-3 tahap di atas.

  • Ruang lingkup kegiatan controlling mencakup pengawasan atas seluruh aspek pelaksanaan rencana, antara lain adalah:
  • Produk pekerjaan, baik secara kualitatif maupun kuantitatif Seluruh sumber-sumber daya yang digunakan (manusia, uang , peralatan, bahan)
  • Prosedur dan cara kerjanya
  • Kebijaksanaan teknis yang diambil selama proses pencapaian sasaran.